TanahBumbu.com - Rans Entertainment, perusahaan milik artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sedang membuka lowongan kerja bagi lulusan S1. Rans Entertainment merupakan kanal/saluran YouTube dan rumah produksi yang dibentuk Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pada tanggal 27 Desember 2015.
Melansir Instagram resmi milik Rans Entertainment, Kamis (20/1/2022) memberitahukan ada lowongan kerja yang dibuka Rans Entertainment untuk lulusan S1. Jika berminat, mari simak kualifikasi yang dibutuhkan Rans Entertainment.
A. Lowongan kerja Social Media Officer
Kualifikasi:
1. Usia maksimal 25 tahun.
2. Pendidikan minimal S1/Sarjana.
3. Latar belakang Pendidikan Psikologi lebih diutamakan.
4. Keterampilan copywriting yang luar biasa dan pemikiran yang out of the box.
5. Up to date dengan tren media sosial.
6. Memiliki hasrat besar dalam materi iklan digital.
7. Memiliki pengetahuan dan kemampuan yang kuat untuk mengoperasikan semua platform media sosial.
8. Disiplin dan memiliki sikap yang baik.
B. Lowongan kerja Graphic Designer
Kualifikasi:
1. Usia maksimal 25 tahun.
2. Pendidikan minimal S1/Sarjana.
3. Memiliki selera yang baik & kreatif dalam desain visual.
4. Kreatif, berseni dan percaya diri.
5. Memiliki hasrat yang besar untuk desain grafis.
6. Mahir dan memiliki keterampilan yang baik dalam Adobe Photoshop, Illustrator dan After Effects.
7. Komunikatif dan mampu bekerja secara individu maupun dalam tim.
8. Disiplin dan memiliki sikap yang baik.
Cara mendaftar lowongan kerja di Rans Entertainment
Jika tertarik dengan lowongan kerja di atas, maka bisa mengirimkan CV, cover letter atau portfolio ke email [email protected] Selain lowongan kerja di atas, masih ada beberapa posisi yang dibuka untuk mereka yang memiliki pengalaman kerja. Rans Entertainment tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen. Rans Entertainment juga tidak pernah bekerja sama dengan biro perjalanan tertentu dalam hal pembukaan lowongan kerja.
Posting Komentar
Posting Komentar